Lanjutan yang sebelumnya, guys. Here we go…

Selamat Ulang Tahun 🎉🎂

Semoga:

  1. Dijauhkan dari semua jenis gangguan, mulai dari tetangga kepo, mantan yang tiba-tiba balikan pas tanggal tua, sampe kurir paket yang suka bilang “sudah sampai” padahal masih di gudang.
  2. Tambah umur = tambah rejeki, tambah sabar, tambah glow up, tapi minus jerawat, minus drama, dan minus utang PayLater.
  3. Jadi manusia super yang mampu menghadapi cobaan hidup selevel sinyal WiFi lemot pas lagi Zoom meeting, atau kuota habis padahal lagi stalk IG gebetan.
  4. Bisa menjaga ketenangan dunia dengan menertibkan suara knalpot brong, menghilangkan kasir minimarket yang selalu bilang “ada uang pas?”, dan men-skip iklan YouTube tanpa harus nunggu 5 detik.
  5. Menjadi role model bangsa: penemu charger universal yang bisa dipakai semua HP, pembasmi sandal jepit hilang sebelah, dan penemu nasi goreng yang tetep enak walau dimakan pas dingin.
  6. Bisa bikin semua orang kagum tanpa harus pamer iPhone baru, cukup dengan skill nahan ketawa di acara formal atau kemampuan makan seblak level pedas 100 tanpa nangis.
  7. Mendapatkan kekuatan sakti: bisa tidur siang tanpa diganggu chat kerjaan, bisa belanja di e-commerce tanpa “keranjang penuh”, dan bisa bikin saldo rekening auto refill tiap awal bulan.
  8. Jadi cahaya dunia, penerang jalan gelap, lampu jalan rusak, bahkan penerang hati gebetan yang masih PHP-in.
  9. Menjadi manusia sempurna: kuat iman, kuat mental, kuat angkat galon sendiri, kuat lihat saldo ShopeePay sekarat.
  10. Hidup sehat, bahagia, penuh tawa, dan kalau bisa… bonusnya menang undian umroh, mobil, rumah, atau minimal panci set stainless steel.
Image by freepik

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

August 2025
M T W T F S S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031


Recent posts

Quote of the week

Abu Hurairah narrated that the Messenger of Allah (saw) said:

“Lo! Indeed the world is cursed. What is in it is cursed, except for remembrance of Allah, what is conducive to that, the knowledgeable person and the learning person.”

— Jami` at-Tirmidhi 2322